Memilih Tempat Wisata untuk Anak

Untuk mengisi liburan bersama anak, biasanya kita mencari tempat atau kegiatan yang akan membuat mereka belajar. Pengalaman atau experience melakukan sesuatu di luar rumah akan merangsang perkembangan otak, juga melatih panca indra yang anak-anak miliki.

Pertama, bisa diawali dengan mengenali anak atau keponakan maupun sepupu yang akan kita ajak berlibur. Cari tahu apa, sih, kesukaannya? Apakah menyukai satwa? Atau malah tertarik pada tumbuhan berbunga dan berbuah? Kalau sudah, langkah selanjutanya bisa dengan mencari tujuan yang sesuai dengan minat anak tersebut.

Jadi, kira-kira apa saja, sih, tempat atau kegiatan yang bisa kita lakukan bersama anak-anak?

Pergi ke tempat-tempat bersejarah

Kita bisa mengajak anak-anak ke museum, misalnya. Museum masih bisa ditemukan di kota besar dan relatif dekat serta mudah dijangkau daripada tempat seperti candi Borobudur yang berada di luar kota.

Ke kebun binatang

Kebun binatang adalah tempat di mana anak-anak dari usia di bawah satu tahun, bisa menikmati dan belajar jenis-jenis binatang. Kita juga bisa sambil mengajarkan bagaimana binatang-binatang tersebut hidup, makan, dan berkembang biak. 

Nah, tempat apalagi yang kira-kira bakal seru untuk anak-anak? Yuk, baca selengkapnya di sini.